

Terkini.id — Bakal Calon Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin santer disebut-sebut bakal berpasangan dengan Taufik Fachruddin pada Pemilihan Wali Kota (Pilwali) Makassar 2020.
Appi sapaan akrab Munafri Arifuddin menanggapi bahwa isu dirinya bakal berpasangan dengan ipar Gubernur Sulsel Prof Nurdin Abdullah, masih sebatas simulasi.
"Belum ada yang fiks, masih tahapan simulasi. Tapi memang dia (Taufik Fachruddin) masuk radar calon wakil saya," kata Appi ditemui usai menghadiri beda visi-misi dan kendaraan politik Appi, di Gedung Lestari 45 Makassar, Minggu 1 Maret 2020.
Appi mengakui intens melakukan komunikasi terhadap semua calon pendampingnya di Pilwali Makassar, termasuk berkomunikasi dengan Taufik Fachruddin.
Selain itu, CEO PT PSM ini membeberkan akan mengumumkan partai yang akan mengusungnya pada Pilwali Makassar 2020.
Editor Pick
"Partai Pengusung dua minggu paling lambat kita akan mengumumkannya," tegas Appi.
Soal kendaraan, Appi mengaku tidak lagi menempuh strategi borong partai politik seperti tahun 2018 lalu. Strategi tersebut memang hanya cocok di tahun 2018 karena pada saat itu, walikota Moh Ramdhan Pomanto (Danny) hanya cocok ditumbangkan dengan skenario duel atau head to head.
"Tahun ini tidak harus mengambil semua partai. Cukup 3-4 partai politik. Yang penting kursinya cukup untuk mendaftar di KPU," pungkasnya.
Sumber : Terkini.id
LiputanMakassar.com Kami Mengumpulkan serta Menyajikan berita dari sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.