loading...

Selasa, 30 Juni 2020

5 masalah barcelona jelang lawan atletico madrid | Makassar Info Berita Terbaru


Jakarta, CNN Indonesia --

Pertandingan Barcelona vs Atletico Madrid dibarengi sederet persoalan bagi sang juara bertahan yang kini tengah tertinggal dari Real Madrid dalam perolehan poin di klasemen La Liga Spanyol.

Barcelona butuh kemenangan guna menyalip Madrid di puncak klasemen, sehingga pertandingan melawan Atletico seolah tidak datang pada waktu yang tepat.

Berikut daftar masalah yang dihadapi Barcelona jelang menjamu Atletico di Camp Nou, Rabu (1/7) dini hari:

1. Kisruh Internal Pemain dan Pelatih

Isu keretakan hubungan antara pemain Barcelona dan Quique Setien mulai muncul setelah hasil imbang 2-2 melawan Celta Vigo. Para pemain disinyalir sudah tidak percaya pada metode pelatih.

Setien dan tim pelatih pun dikabarkan kesulitan berkomunikasi dengan para pemain.

Selain masalah antara pemain dan pelatih, sebelumnya juga ada rumor kerenggangan hubungan Lionel Messi dan Antoine Griezmann.

Banner Live Streaming MotoGP 2020

2. Inkonsistensi Barcelona Setelah Liga Dimulai

Dalam lima pertandingan setelah La Liga digulirkan kembali, pada pertengahan Juni, Barcelona hanya meraih tiga kemenangan dan dua kali seri. Raihan 11 poin itu membuat sang juara bertahan kalah saing dengan Madrid yang menyapu bersih lima laga dengan kemenangan.

Sementara Atletico, lawan yang akan dihadapi Barcelona, juga memiliki catatan yang tak kalah apik setelah liga dimulai pada pertengahan Juni. Los Colchoneros meraih empat kemenangan dan sekali seri.

Barcelona's Lionel Messi lies on the pitch during the Spanish La Liga soccer match between FC Barcelona and Athletic Bilbao at the Camp Nou stadium in Barcelona, Spain, Tuesday, June 23, 2020. (AP Photo/Joan Monfort)Lionel Messi tak mencetak gol dalam tiga laga terakhir. (AP Photo/Joan Monfort)

3. Messi Tanpa Tembakan Jitu

Andalan nomor satu Barcelona tercatat gagal melepaskan tembakan tepat sasaran dalam dua pertandingan terakhir di La Liga Spanyol.

Situs Squawka mencantumkan data La Pulga melepas 14 tembakan ke gawang Athletic Bilbao dan Celta tanpa ada yang tergolong shot on target.

Gol terakhir Messi dibukukan dari titik putih ketika Barcelona menang 2-0 atas Leganes.

Messi pun tak kunjung mencetak gol ke-700 dalam karier senior, namun kapten timnas Argentina itu didukung catatan gol yang bagus ketika menghadapi Atletico.

[Gambas:Video CNN]

4. Pertahanan Solid Atletico

Di kancah La Liga Spanyol, Atletico merupakan tim yang irit gol. Joao Felix dan kawan-kawan mencetak 41 gol dari 32 pertandingan, namun catatan kebobolan Los Colchoneros merupakan yang terbaik setelah Real Madrid.

Gawang Atleti hanya kebobolan 23 kali atau lebih banyak dua gol ketimbang Madrid. Sedangkan Barcelona 33 kali.

Gaya khas Atletico yang gemar bermain rapat di pertahanan membuat lawan kesulitan mencetak gol atau bahkan mencuri peluang menembak di area penjagaan Jose Gimenez dan kawan-kawan.

5. Clean Sheet Jan Oblak

Bermain di bawah mistar Atletico, Jan Oblak tampil meyakinkan dengan membukukan 14 kali clean sheet pada musim ini.

Bersama dengan Thibaut Courtois di Madrid, Oblak menjadi kiper nomor satu untuk urusan clean sheet di La Liga Spanyol musim ini. Jumlah tersebut lebih banyak ketimbang Marc-Andre Ter Stegen yang mencatatkan 12 laga tanpa bobol.

(nva/bac)

Sumber : CNNindonesia.com

LiputanMakassar.com Kami Mengumpulkan serta Menyajikan berita dari sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.

Adbox
loading...