loading...

Senin, 29 Juni 2020

hadapi gelombang ii covid, israel tunda caplok tepi barat | Makassar Info Berita Terbaru


Jakarta, CNN Indonesia --

Menteri Pertahanan Israel Benny Gantz menuturkan rencana negaranya mencaplok secara resmi wilayah Tepi Barat Palestina ditunda hingga krisis virus corona terkendali.

"Apa pun yang tidak terkait dengan perang melawan virus corona akan menunggu sampai setelah virus terkendali," kata Gantz saat ditanya wartawan di Yerusalem soal aneksasi pada Senin (29/6).

Kantor Gantz tak lama mengonfirmasi bahwa rencana aneksasi Tepi Barat memang ditunda.

Penundaan itu diungkap Gantz setelah bertemu utusan Presiden Amerika Serikat Donald Trump untuk Timur Tengah, Aviv Berkowitz dan Dubes AS di Tel Aviv, David Friedman.

Kantor Gantz mengatakan pertemuan ketiganya dilakukan "untuk membahas proposal rencana perdamaian" Timur Tengah gagasan AS yang kontroversial.

Meski begitu, kantor Gantz tidak menjelaskan detail isi pertemuan dengan pihak AS tersebut.

Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu, berjanji akan mencaplok wilayah Tepi Barat yang saat ini sudah berdiri banyak permukiman Yahudi, terutama di Yerikho dan Lembah Yordania.

Infografis Fakta dan Data Tepi BaratFoto: CNN Indonesia/Fajrian
Infografis Fakta dan Data Tepi Barat

Rencana aneksasi tersebut sudah diutarakan Netanyahu dalam janjinya sejak kampanye pemilu Israel putaran ketiga.

Netanyahu berencana memaparkan rencana pencaplokan Yerikho dan Lembah Yordania pada 1 Juli mendatang.

Dilansir AFP, hingga kini Netanyahu tidak segera mengonfirmasi soal penundaan pencaplokan ini. Berdasarkan kesepakatan koalisi pemerintah, Netanyahu dapat memulai proses aneksasi baik melalui persetujuan kabinet atau Knesset, parlemen Israel.

Meski Gantz memiliki hak veto, namun sebuah rancangan undang-undang hanya butuh mayoritas suara untuk bisa lolos di parlemen. Jadi, jika Netanyahu meraih dominas suara soal aneksasi, Gantz tak bisa menghentikannya meski tidak sependapat.

Pencaplokan Tepi Barat hanya satu dari serangkaian program yang tertulis dalam proposal damai AS yang ditujukan untuk mengakhiri konflik Israel-Palestina.

(rds/evn)

[Gambas:Video CNN]



Sumber : CNNindonesia.com

LiputanMakassar.com Kami Mengumpulkan serta Menyajikan berita dari sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.

Adbox
loading...